Buka Semua | Tutup Semua

Selasa, 27 Juli 2010

ELEMEN-ELEMEN JEMBATAN YANG MEMBERI SUMBANGAN PADA KEGAGALAN BANGUNAN

Jembatan Runtuh
Sering terjadi di beberapa daerah terjadi keruntuhan jembatan yang disebabkan oleh beberapa hal yang bersifat teknis. Bukan saja jembatan lama yang mengalami keruntuhan, bahkan jembatan barupun terkadang mengalami hal yang sama.

Untuk itu perlu diantipasi dengan mengetahui elemen-elemen jembatan yang memberi sumbangan kegagalan bangunan dan harus sudah dideteksi secara dini, yaitu :



  1. Bangunan Bawah
  2. Bangunan Atas
  3. Jalan Pendekat
  4. Bangunan Pengaman

ad. 1. KEGAGALAN  BANGUNAN BAWAH
a. KEGAGALAN ABUTMEN dan PILAR
  • Retak Struktural 
  • Patah/pecah
  • Miring berlebih
  • Runtuh
b. KEGAGALAN PONDASI LANGSUNG dan SUMURAN
  • Amblas
  • Puntir
  • Miring berlebih
c. KEGAGALAN TIANG PANCANG BAJA dan BETON
  • Amblas 
  • Miring berlebih
  • Patah
ad. 2. KEGAGALAN  BANGUNAN ATAS
a. RETAK STRUKTURAL BERLEBIH
Lebar dan kedalam retak yang berlebih disamping akan secara langsung mengurangi kekuatan struktur juga akan memberikan peluang udara dan air yang akan mengakibatkan terjadinya korosi.
b. LENDUTAN BERLEBIH
Lendutan yang berlebihan, disamping akan mempengaruhi kekuatan struktur juga mempunyai dampak psikologis bagi pengendara
c. GETARAN/GOYANGAN BERLEBIH
 Getaran/goyangan yang berlebihan, disamping akan mempengaruhi stabilitas struktur juga kenyamanan bagi pengendara
d. KERUSAKAN LANTAI JEMBATAN
Kerusakan lantai kendaran berupa retak, terkelupas dan atau pecah  akan berpengaruh secara langsung terhadap kekuatan lantai kendaraan dam kenyaman pengendara akan berkurang
a. Jembatan Berlubang; b. Lantai Berlubang; c. Aspal Lantai Berlubang
e. TUMPUAN (BEARING)
Kerusakan tumpuan pada derajat tertentu akan mempengaruhi sistim pendukungan tumpuan terhadap beban yang pada akhirnya sistim distribusi beban berubah.
f. EXPANTION JOINT
Kerusakan expansion joint yang berupa robeknya atau terkelupasnya joint sealantnya, jika cukup besar berbahaya bagi pengendara dan tidak terlalu berpengaruh terhadap kekuatan struktur.
ad. 3. KEGAGALAN  OPRIT
KEGAGALAN  GEOTEKNIK
  1. Penurunan yang besar akibat terjadinya konsolidasi lapisan tanah lunak di bawah timbunan karena tinggi timbunan kritis dilampaui.
  2. Keruntuhan oprit jembatan berupa longsoran (Rotasi) karena tegangan geser tanah yang terjadi lebih besar dari ijinnya.
Oprit Runtuh

Kerusakan pada struktur penahan gerusan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahakan berikan komentar atau saran.
No Spam !