Buka Semua | Tutup Semua

Rabu, 30 Juni 2010

TIM MONITORING MASYARAKAT

Tim Monitoring Masyarakat berasal dari anggota masyarakat dan bekerja secara sukarela demi kepentingan masyarakat desanya. Mereka mewakili masyarakat untuk mengawasi pelaksanaan kegiatan PNPM – Mandiri Perdesaan di desanya dengan tugas sebagai berikut :
  1. Memantau dan membantu penyebarluasan informasi termasuk pembaharuan papan informasi.
  2. Melakukan pengawasan terhadap penyelenggaraan administrasi Tim Pelaksana Kegiatan (TPK).
  3. Memantau dan mengawasi penyelenggaraan Musyawarah Pertanggungjawaban dan serah terima.
  4. Memantau dan memeriksa setiap penarikan dana dari Bank serta setiap transaksi pembayaran/pengeluaran dana dari TPK.
  5. Memantau dan memeriksa bahan dan alat yang dibeli atau disewa. Pemantauan bukan hanya menyangkut volume tetapi juga menyangkut kualitasnya.
  6. Memeriksa proses pengadaan bahan dan alat, termasuk surat-surat penawaran dan perjanjian maupun mengunjungi toko-toko atau lokasi sumber bahan yang dibeli.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahakan berikan komentar atau saran.
No Spam !